Minggu, 23 Maret 2014

Asyiknya Menulis Resensi Buku



Asyiknya Menulis Resensi Buku

Setelah sukses mengadakan pelatihan menulis yang pertama, FLP Wilayah Lampung kembali menggelar pelatihan menulis. Acara yang diadakan pada tanggal 23 Maret 2014 ini dihadiri sekitar 20 orang lebih. Konsentrasi pelatihan menulis kali ini adalah pelatihan menulis resensi buku dengan pemateri Adian Saputra (Jurnalis Lampung Post). 

Awalnya saya pribadi enggan mengikuti pelatihan menulis kali ini, tetapi demi menambah pengetahuan dalam dunia tulis menulis, akhirnya saya mantapkan hati untuk bisa hadir dan mengikuti acara pelatihan menulis resensi buku. Apa sih sebenarnya resensi buku itu? Apa gunanya kita meresensi sebuah buku?


Secara umum resensi buku adalah untuk memberi tahu kepada pembaca perihal buku-buku baru dan ulasan tentang kelebihan maupun kekurangan buku tersebut. Jadi sebagai pembaca kita juga punya andil untuk mengungkapkan makna dari isi yang terkandung dalam sebuah buku, secara jujur kita bisa melakukan pembedahan dari buku yang kita baca. Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan ketika kita ingin melakukan resensi sebuah buku :

1.       Memberitahukan identitas buku yang meliputi Judul, Tebal, Penulis, ISBN, Jenis kertas, Tahun terbit dan harga buku.

2.       Fisik buku, dalam hal ini resensor bisa memberitahukan pada bagian awal kepada pembaca tentang Judul buku, Penulis, Editor, Penerjemah (Bila buku tersebut hasil dari terjemahan), penerbit, dan ketebalan buku.

3.       Bagian Isi buku, mencangkup tujuan penulisan buku, isi dan kualitas dari isi buku tersebut.

4.       Bahasa, dalam hal ini resensor bisa menilai gaya bahasa, keluwesan atau hal-hal yang terkait dalam tatanan bahasa yang digunakan dalam penulisan sebuah buku.

5.       Organisasi, buku yang tersusun secara terstruktur ternyata seperti sebuah organisasi. Organisasi buku dapat kita ulas dari segi kepaduan, urutan, runutan, logis dan sistematisnya.

 Secara sedeerhana Adian Saputra memberikan materi menulis resensi buku sebagai berikut 

Membeli Buku – Membaca Buku – Mengulas Buku – Kritis Menilai Isi Buku

Lebih lanjut Adian Saputra menjelaskan secara sederhana bagaimana atau langkah awal apa yang mesti dilakukan calon resensor untuk bisa menulis buku yang telah dibaca, berikut adalah ulasannya 

  1. Mulailah dengan menggunakan narasi yang gampang
Terkadang kita terpaku dengan hal-hal yang menurut saya bisa mengakibatkan kemandekan dalam memulai menulis. Benar apa yang dikatakan Adian Saputra, bahwa kita bisa memulai dengan narasi yang mudah dan sederhana untuk menulis sebuah resensi buku. Tinggalkan hal-hal yang sulit dan menjadikan kita malas melanjutkan tulisan kita.

  1. Peristiwa yang berkaitan
Dalam hal ini terkadang buku yang diterbitkan oleh penerbit sesuai dengan peristiwa actual yang terjadi, misalnya tahun 2014 ini adalah tahun politik, maka banyak penerbit yang menerbitkan buku yang berbau dengan politik. Nah disinilah kita sebagai penulis harus jeli untuk bisa mengikuti situasi dan perkembangan yang terjadi, peristiwa yang saling berkaitan dalam sebuah buku bisa kita jadikan alat pamungkas dalam membuat resensi yang baik dan incaran banyak media.

  1. Ceritakan isi buku dengan lugas
Sebagai penulis resensi, kita diharapkan untuk tidak terjebak dengan kata-kata yang ambigu. Mari dengan bijak kita ceritakan isi buku dengan bahasa yang lugas dan mudah dimengerti oleh pembaca.

  1. Fokus pada isi buku dan konteksnya
Resensor sebuah buku adalah orang yang harus benar-benar paham dari isi dan konteks buku yang akan dituliskan dalam bentuk resensi. Jangan pernah melebarkan tulisan yang tidak sesuai dengan apa yang kit abaca dalam sebuah buku.

  1. Bisa sistematis atau maju mundur
Alur cerita yang kita buat dalam sebuah resensi bisa kita tulis secara sistematis maupun maju mundur. Yang terpenting adalah resensor perlu memperhatikan unsur-unsur intrinsiknya, yaitu tentang tema, alur, perwatakan, sudut pandang dan sebagainya.


Nah, mungkin kita bertanya-tanya apa yah manfaat kita menulis resensi? Keenakan donk si penulis buku yang bukunya kita tulis resensinya, iklan gratis? Berikut adalah manfaat menulis resensi menurut saya pribadi

  1. Menambah ilmu
  2. Mengasah kemampuan kita dalam menulis
  3. Belajar memahami dari tiap gaya penulisan dan isi bukunya
  4. Terjalin kerjasama saling menguntungkan antara penulis resensi dan penerbit
  5. Menjadi populer sebagai penulis resensi
  6. Mendapatkan uang
  7. Mendapatkan buku gratis

Yandigsa
Kotabumi, 23 Maret 2014








1 komentar:

  1. Ulasan menarik. Kalau di BaW ada beberapa yang jago menulis resensi tuh. DI antaranya mbak Linda Satibi, mbak Hairi Yanti :)

    BalasHapus